Cara Melakukan Survei Kepuasan Pelanggan
20 December 2015
Category:
Blog
Service Excellence Views:
Comments: 0
halooo

Cara Melakukan Survei Kepuasan Pelanggan

Salah satu cara menilai kepuasan pelanggan adalah dengan melakukan survei kepuasan pelanggan. Sebagai salah satu cara untuk menilai kepuasan pelanggan, survei tidak bisa dilakukan sekali selama bisnis dijalankan. Survei kepuasan pelanggan harus dilakukan secara berkala. Sehingga keberlangsungan bisnis Anda dapat terjaga.

Melalui survei pelanggan, Anda tidak hanya mengetahui mengenai kepuasan konsumen. Melainkan informasi mengenai tren produk yang diinginkan pelanggan juga bisa Anda dapatkan dari survei pelanggan ini. Dan yang paling penting, melalui informasi yang diberikan survei ini Anda bisa mengembangkan bisnis tanpa harus mencari peluang pasar terlebih dahulu.

Survei Kepuasan Pelanggan

Survei Kepuasan Pelanggan

Bertanya kepada pelanggan

Untuk mencari tahu kepuasan pelanggan terhadap pelayanan yang Anda berikan, survei perlu dilakukan. Untuk melakukan survei, Anda tidak harus memiliki kuisioner yang dibagikan kepada pelanggan. Beberapa cara berikut ini dapat menjadi alternatif untuk bertanya mengenai kepuasan pelanggan:

  • Wawancara langsung setelah belanja dapat menjadi cara yang paling mudah untuk melakukan survei. Tentunya dengan tetap mempertimbangkan kenyamanan pelanggan dan tidak memaksa.
  • Telepon. Jika Anda menyimpan data pribadi pelanggan termasuk nomor teleponnya, manfaatkan untuk melakukan survei pelanggan. Lakukan survei sebaik mungkin dengan tidak mengganggu privasi mereka sebagai pelanggan.
  • Kuisioner. Menggunakan kuisioner untuk melakukan survei adalah cara yang paling mudah dan efektif. Meski menuntut waktu pelanggan untuk mengisi kuisioner, namun cara ini lebih membuat nyaman pelanggan sebagai pihak responden yang dimintai jawaban.
  • Email. Survei pelanggan juga dapat dikirimkan melalui email kepada pelanggan. Selalu pantau pengiriman email Anda karena bisa jadi emai teman menganggapnya sebagai bahan candaan.

Pertanyaan survei kepuasan pelanggan

Salah satu hal yang harus disiapkan sebelum melakukan survei pelanggan adalah mengenai pertanyaan survei itu sendiri. Pertanyaan mengambil peranan penting bagi survei sehingga menghasilkan informasi yang Anda perulakan. Anda harus mengajukan pertanyaan yang berkaitan dengan produk atau bisnis yang Anda jalankan seperti halnya berikut ini:

  • Pertanyaan mengenai kepuasan pelanggan

Hal wajib yang harus Anda tanyakan adalah mengenai kepuasan pelanggan tentang pelayanan yang diberikan. Tidak hanya pelayanan tapi juga mengenai kepuasan saat membeli produk yang Anda jual. Sehingga bisa diambil kesimpulan sampai sejauh mana pelanggan merasa puas dengan perusahaan atau bisnis Anda.

  • Pertanyaan tentang loyalitas pelanggan

Mencari tahu mengenai kesetiaan pelanggan adalah hal yang perlu Anda lakukan dalam survei pelanggan. Loyalitas ini dapat diketahui dengan pertanyaan seperti, Berapa persentase Anda kembali membeli produk kami? atau pertanyaan seperti Apakah Anda suka dengan produk kami?

Jika Anda masih mengalami kesulitan untuk melakukan survei pelanggan, Anda dapat menghubungi 08170844840/08197594525. Disini Anda akan mendapatkan cara-cara mudah untuk mencari tahu sekaligus meningkatkan kepuasan pelanggan. Hasil kerja kami telah dibuktikan oleh beberapa klien seperti Alfamart, Carefour, Bank Permata, PT HM Sampoerna hingga Axa dan Takaful.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.