6 Point Penting Dalam Menyusun Target Penjualan
12 April 2012
Category:
Sales Views:
Comments: 1
halooo

6 Point Penting Dalam Menyusun Target Penjualan

menyusun target penjualanMenyusun sebuah rencana dan target penjualan adalah suatu kegiatan rutin tahunan yang diagendakan setiap organisasi / perusahaan. Banyak metode yang dipakai oleh suatu organisasi dalam menetapkan target penjualan. Dalam banyak hal terdapat kesamaan, diantaranya variable-variabel yang digunakan dalam menentukan besaran target penjualan.

Ada beberapa point penting yang harus di jadikan sebagai landasan. Point-point ini menjadi acuan untuk menentukan seberapa besar perubahan (target) yang ingin dicapai dalam satu tahun kedepan. Dalam penyusunan target penjualan dipakai pendekatan secara statistik, yang dibuat secara linier atau berdasarkan pada rencana pertumbuhan. Adapun point-point tersebut adalah :

  1. Nilai penjualan beberapa tahun terakhir.
  2. Menetapkan target penjualan bersumber dari penjualan atau distribusi barang yang telah ada (berjalan) dan dari rencana perkembangannya.
  3. Merencanakan waktu mulai memproduksi sebuah barang. Dalam hal ini harus memperhitungkan siklus yang terjadi, yaitu saat turun atau naiknya penjualan suatu barang. Sehingga dapat ditentukan apakah harus merubah “kemasan” saja atau hanya perlu mendorong naiknya penjualan untuk satu tahun kedepan.
  4. Memperhitungkan jenis produk/barang mana saja yang akan dijadikan fokus untuk mendongkrak penjualan.  Mengambil semua jenis produk dalam prosentase tertentu untuk mengejar target penjualan sangatlah tidak relevan,apalagi jika produk tersebut mempunyai banyak varian .
  5. Mempertimbangkan langkah yang akan diambil untuk mendongkrak penjualan. Baik dari sisi biaya produksi  maupun dari rencana target barang yang ingin di capai. Untuk hal ini prosentase biaya periklanan, kampanye program, dan target barang yang akan dijual dapat dijadikan acuan untuk mendapatkan perkiraan target penjualan yang lebih akurat.
  6. Memperhitungkan harga kedepan agar dapat menentukan berapa potongan harga yang akan atau dapat diambil . Membuat rencana target penjualan bukanlah mengalikan jumlah barang dengan harga jual, tetapi harus dengan  cara mengalikan jumlah barang yang akan dijual dengan harga netto.

Kinerja perusahaan secara umum akan sangat dipengaruhi oleh ketepatan target penjualan yang direncanakan. Dengan melakukan optimalisasi target penjualan, maka juga sekaligus meminimalisasi stok atau persediaan barang. Inilah yang pada akhirnya bermuara pada meningkatnya kinerja perusahaan / organisasi secara menyeluruh.

One response on “6 Point Penting Dalam Menyusun Target Penjualan

  1. Loekman Hakiem says:

    bagaimana carnya menjadi pengusaha yangsukses,,???

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.