Tujuan Pelatihan Service Excellence di Rumah Sakit
24 November 2014
Comments: 0
halooo

Tujuan Pelatihan Service Excellence di Rumah Sakit

Membina sumber daya manusia yang baik, bisa bekerja dengan professional dan  bisa melayani konsumen dengan setulus hati memang tidak mudah, demikian juga di rumah sakit. Banyak rumah  sakit yang masih memiliki staff  yang acuh, judes dan  kasar dalam  melayani pasienya, apakah ini bentuk pelayanan prima?

Sebuah rumah sakit membutuhkan service excellence,  banyak  cara yang bisa dilakukan rumah sakit untuk membina semua staffnya agar bisa memberikan service excellence di rumah sakit yang  baik. Salah satu  cara  adalah dengan  memberikan training  service excellence secara  berkala. Pelatihan  bagi staff rumah sakit  akan memberikan dampak yang bagus pada RS, bukan hanya  mengenai  income namun juga tentang kelangsungan usaha RS.

Tujuan Pelatihan Service Excellence di  Rumah Sakit

Tujuan Pelatihan Service Excellence di Rumah Sakit

Pada dasarnya pelatihan  service excellence yang diberikan kepada staff  RS bertujuan untuk  memberikan kepuasan kepada pelanggan melalui penerapan standart service excellence yang tepat.  Bila   rumah sakit enggan memberikan pelatihan kepada staffnya maka  bukan tidak mungkin jika RS tersebut akan sulit mendapatkan  pelanggan.

Berikut beberapa tujuan pelatihan service excellence di rumah sakit:

  1. Memberikan pelayanan prima kepada  pelanggan. Semua pelanggan di rumah sakit sangat menginginkan pelayanan yang baik, diperhatikan, dihargai dan dihormati oleh semua staff terutama staff yang berhubungan langsung dengan mereka. Dengan pelatihan  service excellence  di rumah sakit maka semua staff bisa  memberikan  pelayanan  prima kepada pelanggan
  2. Mengembangkan etos kerja yang  berorientasi pada pelayanan. Pelatihan  pelayanan prima akan membentuk  staff yang handal dan  berorientasi pada  pelayanan terbaik untuk pelanggannya tanpa pilih-pilih
  3. Agar mahir mengidentifikasi kebutuhan pelanggan. Dengan pelatihan maka semua staff mampu mengidentifikasi  kebutuhan pelanggan di RS dengan cepat dan tepat
  4. Membentuk staff yang bisa bekerja secara professional. Pelatihan service excellence di rumah sakit akan membentuk staff RS  yang professional di bidangnya sehingga mereka mudah memberikan  kepuasan kepada pelanggan
  5. Mampu bekerja sama. Diharapkan setelah  pelatihan service excellence semua staff mampu bekerja sama  untuk menciptakan suasana kerja yang menyenangkan sehingga pelanggan akan  betah dan mau menggunakan jasa RS kembali.

Dengan  banyaknya tujuan pelatihan service excellence di rumah sakit di atas maka sudah menjadi kewajiban bagi masing-masing Rumah Sakit untuk memberikan pelatihan yang tepat kepada semua staffnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.