Belajar Menjadi Sales Hebat Dari Albert Einstein
14 September 2016
Category:
Blog
Sales Views:
Comments: 0
halooo

Belajar Menjadi Sales Hebat Dari Albert Einstein

Ketika mendengar nama Albert Einstein, ada banyak hal yang bisa terlintas di pikiran kita. Albert Einstein biasa di sosiasikan  dengan kepintaran, jenius, ilmuwan, rambut putihnya, hingga rumus E=mc2.. Albert Einstein merupakan salah satu ilmuwan zaman lampau yang masih terkenal hingga sekarang.

Ketika ada yang menjuluki seseorang dengan “otak Einstein”, maka berarti orang tersebut dipandang memiliki otak yang jenius seperti Einstein. Meskipun terkenal di bidang science, khususnya Fisika, Einstein menjadi inspirator bagi banyak orang di berbagai bidang. Seorang Einstein yang berhasil menjadi master piece di bidangnya tentu memiliki sederet karakter yang bisa ditiru.

Kehebatan Einstein bisa juga menjadi inspirasi bagi para pebisnis. Berikut ini beberapa hal dari Einstein yang bisa ditiru agar bisa menjadi sales hebat.

1.  Pergunakan hasrat dan  rasa ingin tahu untuk berkembang

01a23d5Ilmuwan hebat ataupun orang-orang lain yang hebat dibesarkan oleh rasa ingin tahunya. Einstein pun tak ada bedanya.

Seorang sales pun dituntun untuk konsisten memelihara hasrat serta rasa ingin tahunya tentang berbagai strategi penjualan.

Ketika sales ingin berkembang dalam penjualannya, maka dia harus memiliki rasa ingin tahu yang besar terhadap berbagai hal. Sales harus menguasai betul siapa targetnya, apa targetnya, serta bagaimana cara mencapai hal tersebut.

Seorang sales yang pandai bicara juga dilatih untuk terus-menerus mengembangkan kemampuannya. Semua orang butuh waktu untuk menjadi lebih baik dari sebelumnya.

2. Tidak mudah menyerah

motivationSetiap pekerjaan memiliki hambatan, tantangan, dan resiko yang berbeda-beda. Menjadi seorang sales membutuhkan karakter yang pantang menyerah.

Ditolak oleh calon konsumen akan menjadi makanan sehari-hari bagi seorang sales.

Oleh karena itu, seorang sales meski memiliki mental yang kuat dan pantang menyerah. Hal-hal semacam itu adalah tantangan yang harus dihadapi. Ketika seseorang bisa menghadapi tantangan, maka ia akan tumbuh menjadi semakin besar.

3. Jangan takut untuk melakukan kesalahan

Barangkali hanya orang yang tidak pernah berbuat apa-apa yang tidak pernah berbuat kesalahan dalam hidupnya. Albert Einstein yang melekat dengan citra jeniusnya bukanlah orang yang lepas dari kesalahan-kesalahan. Mungkin ia pernah menyesali pembuatan bom nuklir yang sudah menewaskan banyak orang di Hiroshima dan Nagasaki. Akan tetapi, dia mengambil pelajaran dari hal tersebut.

Seorang sales sebagai manusia biasa juga tidak luput dari kesalahan dalam bekerja. Akan tetapi, hal itu sebaiknya tidak dijadikan batu sandungan. Seseorang yang cerdas tentu bisa mengambil manfaat dari sebuah kesalahan.

4. Berpikir cerdas        

02-creative-thinking1Hewan maupun manusia adalah makhluk hidup yang sama-sama memiliki otak. Akan tetapi salah satu hal yang membedakan keduanya adalah bahwa manusia itu berpikir.

Albert Einstein pernah mengatakan bahwa sesuatu yang sama yang dilakukan secara berulang dengan mengharap hasil yang lebih baik adalah hal yang gila. Di dalam segala hal diperlukan pikiran yang cerdas dan kreatif.

Ketika cara sebelumnya gagal atau dinilai kurang baik, maka mestilah dipikirkan cara lain yang lebih baik. Eksperimen dan inovasi adalah dua hal utama dalam meraih kesuksesan.

5. Berorientasi pada kepuasan konsumen

Einstein memiliki kontribusi yang besar terhadap dunia pengetahuan. Temuan-temuannya bemanfaat bagi banyak orang hingga saat ini.

Seorang sales yang meskipun berorientasi bisnis pun hendaknya juga demikian. Alangkah baiknya jika para pebisnis tidak hanya memikirkan untung semata. Produk yang dijual hendaknya juga bermanfaat dan memiliki prospek baik dalam waktu yang cukup panjang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.