Langkah Cerdas Menjalankan Service Excellence For Manager
Keputusan Menpan Nomor 81/1993 menjelaskan bahwa pelayanan publik haruslah mampu memenuhi kebutuhan seluruh masyarakat, disertai kesesuaian menurut Peraturan Perundang-undangan.
Menurut Elthainammy (1990), service excellence atau yang lebih dikenal sebagai pelayanan prima, merupakan pelayanan seseorang ketika berhadapan langsung dengan pelanggan. Dengan tujuan untuk memuaskan pelanggan tersebut.
Pelayanan prima identik dengan cara pegawai memberikan pelayanan kepada pelanggan. Namun sebetulnya, pelayanan prima juga wajib dilakukan baik oleh presiden direktur, direktur, manajer, supervisor, sampai pegawai dengan kedudukan paling rendah.
Dalam hal ini, membahas mengenai Service Excellence for manager. Manager hendaknya selalu berpegang teguh terhadap pelayanan prima kepada para bawahannya. Sehingga para bawahan dapat bekerja total untuk dapat memuaskan pelanggan. Dengan memberikan pelayanan prima, seorang manager tanpa disadari dapat meningkatkan kualitas kerja.
Berikut ini adalah langkah cerdas yang dapat dilakukan manager dalam melakukan Service Excellence for manager.
Menerapkan Konsep Teori Kepemimpinan Dalam Service Excellence For Manager
Konsep teori kepemimpinan menjelaskan bahwa seorang pemimpin adalah pusat perhatian. Apa yang dilakukan oleh pemimpin akan diikuti atau ditiru oleh bawahannya. Sebagai contoh, manager yang berkata dengan sopan kepada bawahannya, maka sikap tersebut akan langsung diikuti. Sehingga akan berimbas pada bentuk pelayanan kepada produsen.
Dalam Service Excellence for manager mengacu pada konsep teori kepimpinan. Bahwa seorang manager harus dapat menjadi contoh yang baik dalam memimpin para bawahannya. Jika Anda ingin perusahaan dapat menerapkan pelayanan prima, maka dari diri Anda sendiri terlebih dahulu harus dapat menerapkan pelayanan prima tersebut.
Memberikan Pengaruh Posiftif Sebagai Bagian Service Excellence For Manager
Manager juga harus memberikan pengaruh positif bagi bawahannya. Ada berbagai cara yang dapat dilakukan. Seperti terus memotivasi pegawai agar semangat dalam memberikan pelayanan prima kepada pelanggan.
Memberikan nasehat dan pencerahan ketika pegawai ada yang menemui kendala. Bukan sebaliknya, memarahi dan memberikan hukuman. Ketika bawahan merasa diperhatikan, maka mereka akan berperilaku yang sama kepada pelanggan.
Membuat Visi Bersama Bawahan Upaya Mewujudkan Service Excellence For Manager
Tetapkan tujuan, tetapkan dalam visi perusahaan yang dijalankan. Visi harus memiliki pengaruh untuk perkembangan perusahaan dan pelayanan ke depan. Untuk membuat visi, maka libatkan banyak orang.
Sebagai manager yang ingin mewujudkan Service Excellence for manager, ajaklah bawahan Anda untuk membuat visi. Melalui diskusi, Anda akan tahu akan seperti apa perusahaan ke depan. Apa yang ingin diraih baik oleh perusahaan, Anda sebagai manager, dan juga para bawahan Anda.
Kemudian Anda akan dapat merumuskan hasil dari diskusi tersebut. Pada akhirnya, terbentuklah sebuah visi perusahaan yang tepat. Guna mewujudkan pelayanan prima.
Kemajuan perusahaan yang sesungguhnya adalah dengan pelayanan prima. Sehingga seorang manager perlu untuk belajar langkah cerdas mengenai Service Excellence for manager. Agar perusahaan dapat berjalan sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai.