Teknik Presentasi Bisnis Yang Efektif di Depan Investor
8 October 2016
Comments: 0
halooo

Teknik Presentasi Bisnis Yang Efektif di Depan Investor

Setidaknya sekali dalam seumur hidup, seseorang pasti akan melakukan presentasi, baik di sekolah, pekerjaan, organisasi, maupun di tempat lainnya. Khususnya bagi seorang pebisnis yang ingin menyampaikan proposal bisnisnya kepada investor, teknik presentasi yang efektif sangatlah diperlukan. Sehingga investor akan cepat memahami ide bisnis Anda dan kemudian merasa tertarik untuk bergabung. Praktekkan cara-cara mempresentasikan proposal bisnis Anda di depan investor berikut ini.

Singkat, Jelas, dan Padat

Sesuaikan-Screen-Proyektor-dengan-Proyektornya_1Teknik presentasi bisnis yang efektif di depan investor adalah presentasi yang singkat, jelas, dan padat. Investor biasanya adalah orang-orang yang sibuk dan mereka sangat menghargai waktu.

Sehingga mereka tidak akan menghabiskan banyak waktu luang hanya untuk mendengarkan presentasi proposal yang terlalu membual kemana-mana. Detail bisnis Anda telah tertulis di dalam proposal, sehingga hanya poin-poin penting saja yang perlu disampaikan saat presentasi.

Tunjukan Kredibilitas Anda

Investor akan merasa lebih percaya dengan presentasi yang disampaikan, jika Anda tampak memiliki kredibilitas sejak awal. Anda bisa memulai dengan menceritakan latar belakang bisnis, pengalaman terkait, dan referensi lain yang menunjang isi presentasi. Andalah yang perlu menunjukkan kredibilitas, bukan investor yang menyadarinya sendiri.

Selipkan Tujuan Bisnis Anda Sejak Awal

presentasi-sukses-stevejobsKetika investor telah mengetahui mengenai tujuan bisnis Anda sejak awal, maka mereka akan dengan mudah mengkaitkan isi presentasi dengan tujuan tersebut. Hal ini akan membantu presentasi untuk tetap fokus pada tujuan yang sejak awal disampaikan dan tidak melenceng ke bagian yang lain.

Selain itu, ketika presentasi berakhir, investor kemungkinan besar akan dengan cepat memberikan tanggapan yang diharapkan seperti tertarik hingga berinvestasi.

Pilih Warna dan Font yang Mudah Dilihat

Jangan terlalu terpaku untuk memilih background slide presentasi dengan visual yang bagus. Tetapi fokuslah pada isi dari slide. Pastikan pemilihan warna dan font tulisan serta background menghasilkan kontras yang enak dan mudah untuk dilihat dari manapun. Font Arial atau Calibri biasanya sering digunakan dalam slide karena mudah dibaca, sedangkan ukuran tulisan dapat menyesuaikan layar dan ukuran ruangan.

Gunakan Gambar/Statistik di Slide

sales-pitchHindari memasukkan terlalu banyak kata-kata di dalam slide presentasi. Beberapa survei menunjukkan bahwa audience merasa terganggu dan malas membaca slide presentasi yang penuh dengan paragraf atau tulisan. Sehingga sangat disarankan untuk menggunakan visual seperti gambar, grafik, atau diagram.

Grafik bisa digunakan untuk menunjukkan statistik angka, diagram untuk alur barang atau sejenisnya, dan gambar untuk memperlihatkan lokasi atau benda. Dengan menggunakan visual ini, maka investor akan lebih mudah membayangkan dan memahami isi presentasi Anda.

Sampaikan Proyeksi yang Realistis

Kepercayaan diri Anda akan proyeksi penjualan yang meyakinkan akan membuat investor lebih tertarik. Pastikan Anda menggunakan perhitungan dan pengukuran yang realistis, bukan sekedar perkiraan yang asal-asalan semata. Proyeksi keuntungan yang melambung sejak awal tampak tidak meyakinkan. Karena sejatinya, investor memahami bahwa pencapaian yang positif diperoleh selangkah demi selangkah.

Akhiri dengan Langkah Selanjutnya

Jangan pernah mengakhiri slide presentasi Anda dengan tulisan “question?” atau sejenisnya dengan ukuran besar atau warna yang mencolok. Hal ini hanya akan berakhir dengan pengajuan pertanyaan di luar harapan Anda. Oleh karena itu, akhiri slide presentasi dengan langkah selanjutnya yang Anda harapkan dari para investor dari informasi yang telah dipresentasikan. Jangan hanya diam menunggu, tetapi ajaklah berbicara terlebih dahulu para investor untuk  memancing mereka ke arah yang diharapkan.

Pastikan Anda menerapkan teknik presentasi di atas, agar presentasi proposal bisnis Anda dapat berjalan dengan lancar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.