Perlunya Memaksimalkan Service Excellence Rumah Sakit
Service excellence rumah sakit merupakan suatu bentuk pelayanan prima yang diberikan rumah sakit kepada pasiennya dalam rangka untuk memberikan kepuasan kepada mereka. Pemberian service excellence rumah sakit masing-masing rumah sakit tentu berbeda-beda, semakin baik pelayanannya maka semakin puas pasien kepada rumah sakit tersebut.
Bagaimana peranan service excellence rumah sakit?
Rumah sakit yang tidak memberikan service excellence yang baik bagi pasiennya, maka siap-siap saja ditinggalkan oleh mereka. Pasien dan tamu yang datang di rumah sakit membutuhkan pelayanan terbaik, mulai dari informasi saat mereka akan masuk ke RS sampai mereka menggunakan jasa di tempat tersebut. Dengan adanya service excellence rumah sakit maka hal ini bisa memberikan efek luar biasa pada pasiennya. Pasien bukan hanya ingin sembuh dari penyakitnya, namun mereka juga membutuhkan sanjungan, perhatian dan dihormati.
Jika rumah sakit bisa memberikan service excellence yang baik maka pasien akan terus menggunakan jasa RS tersebut di kemudian hari. Tanpa menggunakan iklan pun RS akan mudah mendapatkan pasien, bahkan dalam jangka panjang akan sangat baik bagi kemajuan rumah sakit. Karena itu sudah seharusnya rumah sakit memaksimalkan service excellece-nya.
Bagaimana cara memaksimalkan service excellence di rumah sakit?
Untuk memaksimalkan service excellence di rumah sakit, setiap lini harus bisa bekerja sama untuk membangun kualitas pelayanan pasien. Baik customer service, bagian medis dan juga karyawan lainnya harus bisa memberikan senyuman yang ceria, tulusa dan dari dalam hati, mereka juga harus memiliki wajah yang hangat dan penampilan yang menarik.
Pasien akan semakin senang bisa mereka mendapatkan service excellence rumah sakit sesuai dengan harapan mereka. Untuk meningkatkan pelayanan pada pasien yang lebih baik maka pihak rumah sakit harus bisa mengetahui berbagai karakter dan juga keinginan pasiennya. Dengan memahami karakter dan keinginan masing-masing pasien maka rumah sakit bisa dengan mudah memberikan service excellence yang tepat. Rumah sakit juga bisa melakukan evaluasi dan juga training sehingga pihak rumah sakit bisa memberikan service excellence rumah sakit jauh lebih dari apa yang pasien harapkan.
Leave a Reply Cancel reply
This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.